Wanita Dituduh Menipu di Resto Bali hingga Mie Ayam Legendaris di Pulomas – Update 1

Insiden viral di restoran GWK Bali menarik perhatian. Ada juga informasi soal mie ayam legendaris di Pulo Mas hingga biji kopi termahal dunia yang punya kisah unik.
Baru-baru ini seorang wanita curhat sambil menangis setelah dituduh menipu oleh kasir saat makan di restoran Jendela Bali Panoramic di GWK, Bali. Meski telah membayar lewat QRis senilai Rp 400.000-an, kasir bersikeras uang tak masuk dan menolak melihat bukti pembayaran. Curhatannya ini jadi viral dan mengundang reaksi serta komentar dari netizen.
Beralih ke rekomendasi kuliner, ada Mie Ayam Gerobak Cak Kandar di Pulo Mas, Jakarta Timur. Penjualnya sudah beroperasi sejak 1986 dan terkenal dengan mie ayam khas Wonogiri yang kaya topping dan porsi besar.